Pengumuman Seleksi Tes Tahap Awal Penerimaan karyawan PT Pusri rencananya akan di umumkan besok tanggal 3 juni 2009 melalui website resmi di www.ppjkunsri.com dan papan pengumuman di Gedung Pusat Adminstrasi Kampus Universitas Sriwijaya Bukit Besar Palembang.
Menurut Kepala Pusat Pelayanan Jasa Ketenagakerjaan (PPJK) Unsri, Zainuddin Nawawi melalui koran Sriwijaya Post yang saya baca pada tanggal 31 mei yang lalu, tes tahap awal penerimaan karyawan PT Pusri ini menggunakan sistem peringkat berdasarkan jumlah karyawan yang diterima, yang dinyatakan lulus akan mengikuti tahapan selanjutnya yaitu tes potensi akademik dan tes toefl pada tanggal 5 - 6 Juni.
Menurut sumber yang sama, antusias para pencari kerja bukan hanya berasal dari Sumatera tetapi banyak juga yang berasal dari luar sumatera. Khusus yang dari luar pulau sumatera, tes di laksanakan di Jakarta. Kebayang ya, begitu sulitnya registrasi online melalui www.ppjkunsri.com tempo hari. Wajar, total awal yang mendaftar saja mencapai 31.136 orang. Setelah diseleksi, yang diterima menjadi 24.905 orang. Nah, dari jumlah 24.905 orang ini di saring lagi melalui verifikasi dokumen. Hasilnya, yang lulus dan berhak mengikuti tes tahap awal sebanyak 12.645 orang.
Tahu ga ? dari ke 12.645 orang ini, yang bakalan di terima cuma 264 orang untuk menjadi karyawan baru. Gile beneer :-) :-) Begitu banyaknya pesaing dan pengharap kerja di negara ini. Termasuk saya juga seh, yang ngarep jadi karyawan salah satu BUMN :-)
Yang lebih asyiknya lagi, untuk jurusan S1 Elektro cuma di terima 2 orang, Ngacir,,, Kapan mau kawinnya,,ha,,ha,,ha,, Ini namanya benaran ngadu nasib dan peruntungan :-) Ya,,, itulah fakta sebenarnya, begitu mudahnya mencari kerja sekarang.
Home » Berita » Pengumuman Tes Seleksi Tahap Awal Penerimaan karyawan PT Pusri
Pengumuman Tes Seleksi Tahap Awal Penerimaan karyawan PT Pusri
Posted by Baru Tahu
info bagus :) boleh di sebarkan beritanya neh kali2 aja ada teman yg au kerja :D
Post a Comment